Drs.Eko Sutantyo, M.Pd

Ketua MKKS Subrayon 01 Wonogiri.

Rahayu Widayanti, S,Si,M.Pd

Ketua Tim Kreatif Konten Pendidikan SMP Subrayon 01 Wonogiri

Pengurus MKKS Sub Rayon 01 Wonogiri

Ketua Tim Kreatif Konten Pendidikan SMP Bersama Pengurus MKKS Sub Rayon 01 Wonogiri.

Diskusi Program Tim Kreatif Konten Pendidikan Sub Rayon 01 Wonogiri

Aksi Nyata Memajukan Pendidikan di Kabupaten Wonogiri.

KREASI

Bergerak Bersama Pasti Bisa Untuk Wonogiri Sukses

Tim Kreasi01wonogiri

Bergerak Bersama Untuk Pendidikan Hebat

Bidang 1

Pengembangan Konten dan Inovasi Pembelajaran

Bidang 2

Publikasi dan Festival

Bidang 3

Seni Budaya

PASTI BISA

PASTI BISA

Selasa, 10 Desember 2019

GUDEP SMP NEGERI 1 SELOGIRI SELENGGARAKAN PERKEMAHAN BLOK

 

Selogiri : Gudep SMP Negeri 1 Selogiri selenggarakan Kemah Blok, bertempat di Lapangan Lingkungan Josutan Kelurahan Kaliancar Kecamatan Seligiri kabueten Wonogiri.
Kegiatan ekstrakurikuler Pramuka merupakan kegiatan Ekstra yang Wajib dilaksanakan di Lembaga Pendidikan Formal. SMP Negeri 1 Selogiri merupakan sekolah yang selalu berusaha membentuk karakter adik-adik Pramuka dengan penuh kesungguhan di kegiatan kepramukaan. Pada bulan Nopember 2019 Gudep SMP Negeri 1  Selogiri menyelenggarakan perkemahan blok yang diikuti oleh siswa kelas VII, VIII dan IX yang dilaksanakan selama tiga hari dua malam.
Kak Kristiadi, S.Pd, M.Pd dalam sambutan pada upacara pembukaan menyampaikan dengan kegiatan perkemahan dapat digunakan untuk menguji hasil latihan yang selama ini dilaksanakan dan juga sebagai ajang latihan untuk belajar mandiri dan bertanggung jawab yang pada akhirnya akan terbentuk pemuda Indonesia yang berkarakter.
Jenis kegiatan yang dilaksanakan pada perkemahan ini meliputi kepemimpinan, teknik kepramukaan, ketangkasan, seni budaya dan dinamika kelompok, dengan harapan dapat membuat peserta perkemahan semangat dan gembira selama mengikuti kegiatan menurut Sutrisno, S.Pd selaku Pembina Pramuka.